5 Fakta Unik Dari Film "Bernafas Dalam Kubur Suzzana"
5 fakta unik film bernafas dalam kubur "Suzzana"
Selamat Pagi ,, yak berjumpa lagi hehee
Apa kabar hari ini??
Semoga kita dalam keadaan baik baik saja
amin
Yak kali ini kita akan membahas sebuah film
Film yang diperankan oleh seorang legenda perfilm an indonesia
Tapi diremake oleh versi terbaru
dan legenda Suzana diperan kan oleh Luna maya ..
Siapa sih yang tidak mengenal alm.Suzzana . ia adalah seorang legenda film indonesia di era 80 an, banyak film yang telah dibintangi nya .salah satu nya adalah Film bernafas dalam Lumpur , Surder bolong dll. kebiasaan unik sang legenda ini yang agak membuat merinding . yaitu memakan bunga melati .. oke kita bahas aja deh filmya....
5 fakta unik film bernafas dalam kubur "Suzzana"
1. Sinopsis cerita baru Bukan Remake
Film Bernafas Dalam kubur ini bukan hasil remake Film jadul Sunder bolong , tapi perpaduan 2 film Bernafas dalam lumpur dan juga beranak dalam kubur ujar si sutradara Sunil Soraya . Film ini bercerita tentang sebuah keluarga yang menunggu kedatangan anak pertamanya setelah 7 tahun menikah akhirnya saat itu tiba , Suzanna hamil mereka bahagia menyambut kabar itu .tapi naas kebahagiaan tak berlangsung lama saat suami suzzana di tugaskan keluar negri beberapa hari . terjadi perampokan yang mengakibatkan Suzzana tewas dalam keadaan hamil , tapi aneh nya keesokan pagi nya ia beraktifitas seperti biasa .. sepertinya di film ini akan terjadi pembalasan dendam wkwkwk..Penasaran yaa tonton aja hehehe
2. Pemilihan Luna maya dan Make up artis dari Rusia
Siapa sih yang kenal lunamaya , artis cantik ini telah bermain banyak film , juga beberapa film horor diantara nya adalah The doll, Sabrina Dll .Sutrada film ini Sunil bercerita pemilhan peran ini sangat sulit . karena ia mencari yang semirip mungkin mendiang Suzzana untuk menambah maximalkan topeng prostetik berfungsi optimal dan Demi mendapatkan visual yang mirip abis dengan mendiang Suzzanna, pihak Soraya menggandeng makeup artis Tatiana Melkomova dan Peter Gorshenin dari FX Design Group Int, Rusia. Sebelum menjalankan syuting, Luna terbang ke Rusia untuk mencetak prostetik wajah. Nggak tanggung-tanggung, sebanyak 200 foto transformasi Suzzanna dari kecil remaja hingga dewasa digunakan sbg refrensi untuk membuat topeng prostetik tersebut.
Clift Sangra, mantan suami alm, Suzzanna, juga ikut terlibat dalam pembuatan film ini. Selain berperan di film ini, dia membantu tim artistik dari rusia dengan memberikan foto-foto Suzzanna mulai dari kecil hingga dewasa. Foto digunakan sebagai referensi untuk membuat topeng prostetik total sih sekitar 200 .. amazing bukan
3. Pendalaman lunamaya Hingga makan bunga melati
awalnya sih Lunamaya cemas dan tidak percaya diri memeran kan tokoh tersebut , secara alm adalah aktris legenda dan populer dimasa itu Luna pun melakukan studi intensif atas segala gerak-gerik, cara berjalan, cara bicara, ekspresi, serta intonasi suara mendiang Suzzanna sebagai aktris lewat film-film horor yang pernah dimainkan. Selain menonton belasan filmnya, Luna juga kerap mendengar rekaman suara dialog untuk sebisa mungkin, menirukan warna suara Suzzanna yang khas. dan sutradara sunil percaya lunamaya selalu mendalami peran tersebut,, dan hasil sukses
4. Digantinya sutradara di saat proses produksi
film ini mengawali praproduksi dan produksi bersama sutradara Anggy Umbara. Namun di saat syuting film ini jalan sebulan dan hasilnya ditinjau ulang, Sunil tidak puas dan merasa "beda visi" dengan Anggy, terutama untuk unsur horornya. Anggy dihentikan dan kursi sutradara diserahkan ke Rocky Soraya, yang memimpin syuting lanjutan selama 20 hari selanjutny .Nama Anggy tetap dicantumkan bersama nama Rocky . adegan 70 persen diproduksi Rocky Soraya
5. Komedi tetap ada
- Unsur komedi, seperti ada di film-film horor Suzzanna, gaya khas film horor 80 an tetap dipertahankan untuk film terkini versi LunaMaya. Sunil memasukkan rasa komedi horor sejak awal cerita dibuat, tetapi dengan motif yang lebih menyatu dengan cerita keseluruhan. "Saya enggak mau Suzzanna menggoda orang yang enggak ada hubungan dengan Suzzanna.Jadi, enggak boleh orang luar diganggu hanya untuk adegan komedi horor. Komedi ini punya hubungan dengan keluarga Suzzanna, jadi memang menyatu dengan ceritanya. Tukang sate diganggu, itu juga ada alasannya," jelas Sunil. Makin penasaran kaannnn wkwkwkw sama.
- Menurut sutradara Sunil, film ini menghabiskan biaya lumayan mahal dan menjadi salah satu film termahal Soraya. Apalagi waktu produksi, yang sudah sebulan, bertambah 20 hari karena urusan syuting ulang
yakk segini aja ya duluu review film akan di posting "comming soon"
jadi akhir kata semoga bahagia
0 Response to "5 Fakta Unik Dari Film "Bernafas Dalam Kubur Suzzana""
Post a Comment